SMP Negeri 4 Pakem – Kompetisi matematika nalaria realistik (KMNR) dilaksanakan secara berjenjang dari daerah hingga tingkat internasional. Tahun ini siswa siswi SMP 4 Pakem mengikuti KMNR tersebut, untuk tingkat awal di Yogyakarta dan semifinal di Surakarta.
Pada babak semifinal, 5 siswa SMP 4 Pakem berhasil lolos untuk mengikuti final secara nasional di Jakarta 28 April mendatang. Kelima siswa tersebut adalah Aldanisa Krisda Putri (kls 7), Dien Muhammad (kls 7), Yanuba Hana (kls7), Emily Ayuni (kls 8), Dimas Prasetyo (kls 8).
Semoga mereka dapat menjadi juara tk nasional. Lomba/kontes yang sejenis tahun ini akan dilaksanakan di Singapura, Australia, dan Korea. Lomba lomba tersebut dapat diikiuti oleh siswa siswi SMP 4 Pakem.
7
Apr 2019
0