
SMP Negeri 4 Pakem – Dalam rangka upaya pencegahan covid-19, SMPN 4 Pakem telah melakukan berbagai hal antara lain dengan penyuluhan intensif oleh tim dokter kepada semua siswa jauh sebelum covid-19 merebak, meniadakan aktifitas di sekolah sehingga tidak berkumpul banyak orang, pembelajaran pengetahuan secara mendalam (mengetahui, memahami, menerapkan, menganalisis, mengevaluasi, dan mencipta) tentang covid-19.
Senin, 30 Maret 2020 tahapan mengetahui, memahami dan menerapkan. Selasa, 31 Maret 2020 tahapan menganalisis. Rabu, 1 April 2020 dan Kamis, 2 April 2020 tahapan mengevaluasi. Sedangkan selama 4 hari berikutnya terus untuk berkreasi.
Pada tahapan berkreasi siswa memiliki pengalaman atau melakukan pembuatan video, pembuatan poster tentang berbagai dukungan terhadap tenaga medis sebagai garda terdepan penanganan covid 19. Pada tahapan ini para siswa dikuatkan untuk kompetensi bidang ICT (editing film dan sebagainya), ditingkatkan kemampuan berkomunikasi baik bahasa lisan maupun bahasa tulis, ditingkatkan bidang seninya terkait dengan poster. Selain itu siswa terketuk hatinya untuk meningkatkan empati, dukungan, dan apresiasi terhadap tenaga medis.
Dari serangkaian pengetahuan tersebut akhirnya timbul kesadaran untuk mengumpulkan dana melalui infak. Dana tersebut dibelikan sejumlah alat pelindung diri (APD). Dengan perwakilan Bp H. Murtandlo, S.Ag dan Bp Rahmat Andes, S.Psi APD diserahkan kepada PUSKESMAS Pakem dan Ngemplak.
Selamat kepada anak anak SMPN 4 Pakem yang telah melakukan pembelajaran secara menyeluruh sehingga akhirnya timbul sikap perilaku dan langkah nyata. Semoga ke depan setiap mempelajari ilmu, akan semakin tergerak hatinya untuk selalu berbuat nyata dalam kebaikan. Semoga anak anak dan kita semua selalu sehat dan selalu dalam lindungan-Nya. Aaamiiin.
Lihat juga : Karya siswa SMP N 4 Pakem berkaitan covid-19