
Foto: sesi foto bersama setelah kerja bakti
Sabtu, 6 Maret 2023, kerja sama yang baik antara SMP Negeri 4 Pakem dan orang tua terus terjalin. Terlihat di berbagai area sekolah, pendidik dan orang tua kelas IX melaksanakan peningkatan lingkungan untuk bersih bersih dengan semangat gotong royong dan kebersamaan. Kegiatan ini dilakukan secara bergiliran sesuai dengan jadwal yang sudah dirancang.
Berbagai kegiatan yang dilakukan dengan kerja sama dan terus komunikasi yang baik antara pihak sekolah dan orang tua sebagai salah satu wujud pendampingan untuk terus beprestasi tinggi.
- Foto: orang tua kelas IX kerja bakti di sekeliling GOR SMP Negeri 4 Pakem
- Foto: orang tua kelas IX kerja bakti di lapangan basket
Proses pembelajaran-pendidikan akan baik dan berprestasi tinggi jika didukung lingkungan yang kondusif. Lingkungan belajar berupa lingkungan sosial maupun lingkungan fisik yang aman dan nyaman akan meningkatkan hasil pembelajaran-pendidikan. Untuk itu orang tua bersama-sama pendidik melakukan peningkatan lingkungan belajar dengan kerja bakti di sekolah agar menjadi lebih aman dan nyaman.
Kegiatan ini selain meningkatkan lingkungan fisik, dirasakan mempererat hubungan orang tua dengan sekolah. Akhir kegiatan para orang tua melakukan pencermatan dan pengambilan nilai PPAD putra-putrinya.